Kamis, 26 Juli 2018

KKN Mandiri IAIN Surakarta adakan Sosialisasi Gizi di Pati





 Gambar oleh: Divisi Kesehatan


Gembongpati65.com, PATI – Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta kelompok 170 adakan Sosialisasi Gizi, Sabtu (21/07/2018). Karena melalui beberapa kali survei terdapat balita yang mengalami kekurangan gizi, layaknya berat badan balita yang tidak ideal dan penurunan berat badan dibawah batas normal.


Sosialisasi Gizi dilaksanakan di Dukuh Rambutan, Desa Pohgading, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati tepatnya di Posyandu karya Basuki IV di rumah bapak Karso dan bu Sukinah.


Pemateri Sosialisasi Gizi yaitu Kirana Hari Nugraini dan Nur Hana Fitri, serta dimoderatori oleh Novita Ika Pratiwi. Ketiganya merupakan mahasiswa KKN Mandiri IAIN Surakarta kelompok 170.

Gambar Oleh: Divisi Kesehatan



Acara Sosialisasi Gizi dilakukan setelah acara Posyandu Balita. Kemudian dilanjutkan dengan Sosialisasi Gizi, pemberian materi serta pemberian brosur.


Respon warga Pohgading terhadap acara sosialisasi sangat baik, dan antusiasme yang tinggi. Hal ini nampak dari banyaknya warga yang turut menghadiri acara tersebut, yaitu sekitar 60 orang.


Oleh: Lutfia Rahma

Rabu, 25 Juli 2018

Dalam Rangka Hari Anak KKN Mandiri IAIN Surakarta Sosialisasikan PHBS

Gambar oleh: Fadhli Rahman


Gembongpati65.com, PATI -  Dalam rangka Hari Anak Nasional, Senin(23/07/2018) KKN Mandiri IAIN Surakarta kelompok 170 adakan sosialisasi PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat). Acara sosialisasi PHBS diselenggarakan di Halaman TK Fortuna, Desa Pohgading, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati.

Divisi Kesehatan kelompok KKN Mandiri ini mensosialisasikan gerakan cuci tangan dan sikat gigi yang benar. Selain untuk memperingati Hari Anak, acara sosialisasi ini diselenggarakan guna mengajarkan kepada anak-anak usia dini mampu mengetahui tata cara cuci tangan dan sikat gigi yang benar serta menyadarkan pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat.

Selain oleh Divisi Kesehatan yang berjumlah 5 orang, sosialisasi ini juga dibantu oleh Divisi Pendidikan yang keseharian mengajar di TK Fortuna dan perwakilan satu orang dari Divisi Linfra.




Mereka mensosialisasikan PHBS melalui video animasi, gerakan yang disertai  lagu, serta nyanyian  yang mengajarkan bahwa ada 8 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat seperti tata cara cuci tangan dan sikat gigi yang benar, buang sampah pada tempatnya, dan tidak boleh makan makanan sembarangan dan lain-lain.



Respon dari para guru serta wali murid yang turut hadir sangat baik. Murid-murid TK Fortuna pun juga terlihat sangat ceria. hal ini terlihat dari keceriaan mereka saat dibagikan sikat gigi anak secara Gratis serta saat diputarkan video animasi tata cara cuci tangan dan sikat gigi.


Oleh: Lutfia Rahma (anggota KKN)

Selasa, 24 Juli 2018

KKN Mandiri IAIN adakan Pelatihan bersama para guru TK se-Kecamatan


Gambar Oleh: Faisal Hidayat

Oleh: Lutfia Rahma

Gembongpati65.com - Kamis, 12 Juli 2018 Divisi Pendidikan dari KKN Mandiri IAIN Surakarta kelompok 170 mengadakan pelatihan dengan para guru KB/TK Satu kecamatan Gembong, Pati. Pelatihan diselenggarakan di TK Fortuna Pohgading, Gembong, Pati.

Materi yang dibagikan saat pelatihan yaitu Metode Pembelajaran Bahasa Inggris kepada anak usia dini.
Acara pelatihan berlangsung dengan kondusif dan para guru perwakilan dari KB/TK Kecamatan Gembong, Pati terlihat begitu antusias. Terlebih saat memasuki materi "Song and Game" para guru pun juga turut menari dan menyanyi.


Gambar oleh: Faisal Hidayat

Pelatihan ini diadakan karena merupakan salah satu program kerja dari Divisi Pendidikan, yang mayoritas merupakan mahasiswa dari Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK). Selain itu, materi pun tidak membosankan hanya sebatas teori namun juga terdapat cara mempraktikkannya.

Rufi'ati, selaku Kepala Sekolah dari TK Fortuna mengaku sangat senang mahasiswa KKN Mandiri IAIN Surakarta mau berbagi ilmu melalui pelatihan ini. Bahkan Rufi'ati meminta para mahasiswa KKN Mandiri ini turut mengajar di TK Fortuna setiap masa Belajar berlangsung, dan tentunya masih di masa KKN.

Minggu, 22 Juli 2018

Hilangkan Penat dengan Es Kelapa Muda


Oleh: Lutfia Rahma

Gembongpati65.com - Aktifitas KKN yang padat dengan berbagai program kerja dari tiap divisi terkadang membuat penat. Untuk penyegar kerongkongan yang haus sekaligus penghilang penat, KKN Mandiri IAIN Surakarta kelompok 170 ini membuat Es Kelapa Muda, Minggu (22/07/18).

Kelapa Muda yang berjumlah 5 buah ini, rencana akan dinikmati saat siang hari di Posko KKN bersama seluruh anggota kelompok 170 KKN Mandiri IAIN Surakarta yang berjumlah 21 orang.

Lokasi Posko KKN Mandiri IAIN Surakarta ini masih termasuk pedesaan yang cukup asri. Masih banyak warga yang memiliki kebun untuk ditanami berbagai tanaman serta pepohonan, pohon kelapa salah satunya.

Kelapa muda tersebut didapatkan kelompok KKN Mandiri ini melalui pemberian salah seorang tokoh perangkat desa, Susaemi. Saat perwakilan kelompok KKN Mandiri ini berkunjung ke rumahnya, Jum'at (20/07/18) untuk menjalin silaturahim antara KKN Mandiri IAIN Surakarta dengan warga desa Pohgading.

Kamis, 19 Juli 2018

KKN Mandiri IAIN Surakarta senam bersama anak TK









 
 
oleh: Lutfia Rahma

Gembong, Pati - Rabu, 18 Juli 2018 KKN Mandiri IAIN Surakarta kelompok 170 turut mengajar di TK Fortuna yang letaknya tidak jauh dari posko KKN. Kegiatan mengajar ini bermula dari permintaan Ibu Rufi' Kepala Sekolah TK Fortuna, kepada anggota Divisi Pendidikan kelompok KKN Mandiri ini seusai berbagi materi dengan para guru KB/TK Sekecamatan Gembong, Pati.

Ibu Rufi' selaku Kepala Sekolah TK Fortuna sangat tertarik dengan materi yang dibagikan oleh mahasiswa KKN Mandiri kelompok 170 IAIN Surakarta. Materi yang dibagi saat itu adalah Metode Pembelajaran Bahasa Inggris kepada anak usia dini.

Sedangkan untuk hari pertama mengajar, mahasiswa KKN Mandiri IAIN Surakarta mengajarkan beberapa gerakan yang menarik dengan bahasa Inggris kepada anak TK Fortuna Pohgading saat senam.

Acara senam ini berlangsung dengan antusiasme tinggi yang dilakukan di halaman TK Fortuna, Pohgading, Gembong, Pati. Disaksikan oleh para wali murid TK Fortuna dan diikuti oleh seluruh murid serta guru TK tersebut.